Thursday, January 22, 2009

Something's Wrong


Ada sesuatu yang aneh yang sedang terjadi...

Bulan desember 2008 aku sedang berlibur di luar kota, tiba2 ada telp masuk ke HP.

si penelepon (pria) mengucapkan "Assalamualaikum" yang membuat aku berpikir (since aku tidak punya teman dekat muslim, ataupun teman muslim yang punya gaya bicara seperti ini), intinya pada awalnya dia hendak mengetahui namaku dan berkenalan, tanpa harus menyebutkan data dirinya..fyi, aku tidak suka sembarang berkenalan via internet, party line, hp, telp, milis or apalah itu, jadi ketika seseorang mau berkenalan denganku via HP aku harus memastikan bahwa dia bukan orang yang berkehendak buruk.

Pertanyaan pertama adalah, "darimana kamu memperoleh no. HP saya?", dia tidak mau menjawab.

Pertanyaan kedua, "mengapa kamu mau berkenalan dengan saya?", dia menjawab "saya tidak tau, saya kira kamu ABG, kamu sudah kerja atau masih sekolah?"..he's still trying to get any information about me, that's odd...

Pertanyaan ketiga,"siapa namamu?", sepertinya dia kaget aku menanyakan itu, dan dengan terpaksa dia sebut setelah didesak2..a common Indonesian name.

dari ketiga pertanyaan, aku melihat sepertinya dia menyimpan sesuatu dan aku perjelas bahwa dia salah sambung dan aku tidak tertarik untuk kenalan..aku matikan telepon-nya.

dia terus-terusan menelpon ke HP sampai aku harus matikan HP ku untuk beberapa waktu.

----waktu berlalu----

Aku mulai ngantor lagi seperti biasa di tahun 2009...semua berlangsung baik2 saja..until then...HP-ku bunyi dengan nomor yang aku tidak kenal tapi familiar.

Suara yang cukup familiar berkata, "Assalamualaikum", ini mengingatkan aku akan sesuatu, dan dia bertanya "bisa bicara dengan mbak X" tentu saja aku jawab bahwa ini salah sambung, lalu kemudian dia bertanya, "kalau kamu namanya siapa??"..kemudian aku ingat, suara ini tentu saja familiar karena dia yang pernah menelpon desember kemarin dengan cara yang sama!!! Langsung kubilang bahwa aku tidak tertarik untuk bicara dengannya.

Dia terus menelepon dan akhirnya aku paksa dia sebut namanya, nama yang disebutkan pun sama dengan yang Desember itu, dan ini menguatkan teoriku bahwa laki2 ini yang juga menelponku bulan desember..dan ku tolak lagi..

Dia terus telpon, dan telpon (yang tentu saja tidak diangkat)...sampai2 aku membiarkan telponku aktif untuk menghabiskan pulsanya pun tetap saja di terus menelpon.

Setelah sekitar 4 jam teleponku terus diganggu dengan si Psycho ini, seorang teman (pria) menawarkan diri untuk mengangkat telpon dan bicara.

Setelah itu gangguannya berhenti.

---waktu berlalu---

Hari ini aku buka friendster, tiba2 ada comment yang mencurigakan meskipun isinya hanya "hello", dia memasang foto gadis muda (abg) dan tidak ada informasi/data diri apapun except Zodiac dan Location (yang tentu saja dengan gampang dipalsukan)..kupikir ahh cuma orang iseng yang hobi spamming or cari korban untuk apapun yang dia mau lakukan/lampiaskan...aku delete dan reject comment tersebut.

Kemudian aku mengecek email...ternyata di email ada notification dari Friendster-ku yang lain (note: aku punya 2 friendster dari 2 email yang berbeda) bahwa ada yang comment dengan isi yang sama ("hello") tapi dengan foto berbeda (style yang sama: abg), data diri yang ada hanya zodiac dan location (itupun sama dengan yang comment fs satunya lagi punyaku)..tentu aku delete dan reject lagi comment tersebut.

----

Aku jadi berpikir, sepertinya ada sesuatu yang aneh...call me paranoid or whatever you think I am..Cowok ini (the psycho caller) memang "mengincar" aku, buktinya dalam selang waktu 2 minggupun dia kembali berusaha dan mengubah metode..but at least dia konsisten dengan namanya..orang iseng (yang sembarangan pencet nomor untuk berkenalan dengan siapapun di HP) hanya akan mencoba sekali, if they were unlucky with a number, they wouldn't try that again with the same number..aku melihat the psycho berusaha dan mengubah metode from time to time...kesimpulan, dia memang mengincar aku..

Kedua, cowok di fs (mengapa aku bilang cowok? bukan cewek? karena secara psikologis, seorang cewek tidak akan meletakkan gambar wanita lain sebagai primary photo mereka, that's a basic male-female psychology)...he's also after me...2 fs-ku semua dikirimkan comment..dan kurasa dia mengambil itu dari alamat email ku, i mean semua alamat email dengan nama yang sama denganku (meskipun berbeda domain email address) diincar, dan dia cukup 'berusaha' dengan mengganti fotonya supaya terlihat seperti orang yang berbeda..

Pertanyaan:
1. Apa motivasi mereka melakukan hal2 seperti ini, aku ingin tahu..
2. Apakah ini 2 laki-laki yang berbeda atau 1 psycho yang mencoba beberapa metode?
3. Back to question no.1..

Satu hal yang pasti, "hei kamu orang yang mencoba "mengganggu" saya, aku yakin kamu pasti membaca blogku juga kan???...STOP DOING WHATEVER YOU WISH TO DO TO ME or I WILL FIND YOU, and YOU WILL BE SORRY.

Cara yang paling gampang adalah, STOP BEING A COWARD, STEP UP and TELL ME WHO YOU ARE AND WHY YOU DID ALL OF THESE STUPID THINGS!!"

Monday, January 19, 2009

People From the Past

Hari Sabtu, giliran koor AF1 tugas di Gereja Katolik St. Ignatius...yang agak berkesan adalah, ketika selesai tugas, 1 orang cewek mendekat dan bertanya, "apakah koor ini masih membutuhkan anggota cewek?", dan langsung kujawab "selalu butuh", dan wajahnya sangat familiar, rasanya aku pernah kenal/tau..dan langsung kutanya, "kamu orang Jambi ya?" dia bilang "iya", dan memang ternyata aku kenal dia, in fact, dia adalah senior 1 thn di SMA ku dulu..

Lalu ada kebetulan lagi besoknya...

Kemarin aku ke Mangga Dua dengan Frans, seperti biasa, kita parkir motor di area parkir motor di Mangga Dua (ya iyalah, masak di atas pohon??). Setelah lepas helm and beres2 rambut, kucek2 mata yang habis kena debu, aku liat kedepan ternyata ada 1 cowok berdiri di samping motor and melihat aku dengan begitu antusias...and mukanya sangat familiar...

Rasa-rasanya dia pengen senyum or tegur aku, dan aku juga agak senyum tapi bingung..dia terus memperhatikan aku dan tidak bergerak sedikitpun (motor sudah diparkir, helm dah di lepas, begitu juga jaketnya juga sudah dilepas dll siap jalan), tapi aku kurang yakin apakah ini orang mempehatikan aku atau hanya sedang berpikir(melamun tepatnya), dan akhirnya ku lewati saja dia...(dia terus memperhatikan aku meskipun aku melewati dia)

Setelah jaraknya lumayan jauh, aku bisik ke Frans, "eh, itu cowok orang Jambi", ternyata si Frans langsung jawab "pantes dia ngeliatin kamu terus2an", weleh, ternyata aku gak ke-gran..tapi siapa dia??Aku agak menyesal juga tidak menegur dia duluan..hmm...tapi dia juga tidak berani tegur aku...huh..

Makanya, kalau ada dari pembaca blog ini, yang adalah teman2ku dulu, atau kenal aku, dan kebetulan liat aku dan mengenali aku, please deh tegur saja diriku ini..jangan harap aku akan panggil/tegur duluan karena aku sangat gak pede dan takut salah orang (maklum, ingatannya kurang kuat)...

dan Hei cowok yang kemaren ketemu di parkiran, lain kali tegur ya..jangan cuma ngeliatin doang..:P

Tuesday, January 13, 2009

Wedding Check List

Yang belum kebeli:

1. Baju mama - pusingggggg....model gak sesuai, bahan gak sesuai dll:(
2. anting untuk ku sendiri
3. Jas Philip
4. Salib, Alkitab, Lilin
5. Stola, kasula dan taplak meja untuk romo dan gereja
6. hiasan rambut (kalau perlu)
7. bunga untuk dekor, persembahan, corsage, dan buket pengantin
8. beli koper dan peralatan simbolik pindah rumah

Yang belum dilakukan:

1. pick up photo pre wed, gaun mama awui, gaun anie
2. ke ITC permak baju pengantin and cari baju mama, cari sepatu mama wui dan anie juga..
3. urus prosedur ke gereja
4. pick up undangan, apalagi sebar..:(
5. checking koor - agak mengkhawatirkan
6. perawatan2..hiks...
7. urus prosedur catatan sipil, still waiting...huaaa...
8. siapin nampan??

Aduh..pusing...:(..

Monday, January 05, 2009

One Look In Your Eyes

Aku sulit mengungkapkan apa yang aku rasakan...

that one look in your eyes...do you see me? do you love me?

Mengapa aku merasa kamu menahan sesuatu dari dirimu?

Apakah kamu mencoba membebaskanku? Bisakah kamu?

Mengapa mencoba menarik sesuatu yang kamu tau tak akan menjadi milikmu?

I'm sorry, I have chosen him

and I'm so sorry that you came too late

But that look in your eyes...it's just killing me..